Friday 17 February 2017

Waah, Ternyata Pria Juga Takut Akan Hal Ini Ketika Kencan Pertama!

Waah, Ternyata Pria Juga Takut Akan Hal Ini Ketika Kencan Pertama!Kencan dengan gebetan atau kekasih merupakan salah satu momen yang membahagiakan. Meskipun terkadang sebagian orang baik itu wanita ataupun pria merasa gugup. 

Photo copyright from cheatsheet.com

Waah, Ternyata Pria Juga Takut Akan Hal Ini Ketika Kencan Pertama!

Jika selama ini kaum hawa hanya beranggapan bahwa hanya mereka yang gugup ketika kencan pertama, ternyata prasangka tersebut tidaklah sepenuhnya benar. Mengapa demikian? Perlu kamu tahu bahwa pria juga terkadang merasakan hal yang sama.

Baca juga ragam tips asmara lainnya disini.

Terlebih lagi jika menghadapi kencan pertama, tentunya hal ini menjadi momen yang sangat mendebarkan. Perasaan gugup, senang dan malu bercampur aduk sehingga terkadang memunculkan kejadian yang konyol. Tidak mengherankan jika saat ini kamu baru pacaran dan si dia belum juga mengajak kencan.

Seperti halnya wanita, pria juga merasa ingin dihargai, diterima dan didukung oleh pasangannya. Supaya kamu tidak bingung dan salah paham, berikut ini beberapa kekhawatiran yang dirasakan oleh pria saat kencan pertama.

Takut Salah Kode

Apabila Kamu memang menyukainya maka tidak perlu sibuk untuk menebarkan kode. Buktikan jika kamu memang benar-benar menyukainya. Dalam hal ini tentunya kamu tidak ingin kan kalau salah kasih kode sehingga dia pergi meninggalkanmu? Jadi, buat apa mempersulit orang lain apabila kamu juga tidak ingin dipersulit. Benar kan ladies?

Perasaan Takut Ditolak

Walaupun banyak yang beranggapan bahwa pria selalu bisa tegar, namun ternyata mereka juga memiliki perasaan takut untuk ditolak. Tidak mengherankan jika banyak pria yang gagal dalam upaya untuk berhadapan dengan wanita yang dingin dan so jaim.

Jika kalian berdua sama sama memiliki ketertarikan maka mulailah untuk membuka sebuah pembicaraan dan berilah kesempatan terlebih dahulu pada pria. Tidak mengharuskan kamu yang memulainya, maka mulai buka obrolan.

Kamu Pasangan Yang Salah

Sama halnya dengan wanita, ternyata pria juga memiliki ketakutan dalam memilih pasangan. Pada kencan pertama pria juga takut memilih pasangan yang salah. OLeh karena itu tidak perlu panic karena kekhawatiran tersebut merupakan hal yang wajar. Bersikap dengan tenang.

Takut Diremehkan

Jangan menganggap pria tidak bisa melindungi dan tidak peduli karena hal ini bisa meruntuhkan egonya. Mereka takut jika kamu menganggapnya sebagai pasangan yang tida gentle dan kamu meremehkannya.

Jika dia bersikap gentle didepanmu maka tidak ada salahnya untuk memberikan pujian. Berikan kesempatan bagi dia supaya membuktikan perhatiannya, sekecil apapun itu.

Nah ladies, sekarang tentunya kamu sudah mengetahui bahwa bukan hanya wanita saja yang merasa khawatir untuk berkencan, tetapi pria juga memiliki perasaanyang sama dengan wanita. Jadi jangan pernah menciptakan suasana yang akan menyebabkan kamu dan pasangan bertengkar dan akhirnya jauh kembali.

Ciptakan kencan pertama yang berkesan dan tidak akan pernah terlupakan. Tidak perlu mewah, yang penting indah. Meskipun sederhana tetapi kalian berdua bisa merasa saling nyaman satu sama lain tanpa ada kecanggungan.

Itulah informasi mengenai hal yang ditakutkan pria ketika kencan pertamanya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda, ya ladies.

Thursday 16 February 2017

Wajib Baca!! 5 Tanda Bahwa Kamu Hanya Dijadikan Pelarian Cinta

Wajib Baca!! 5 Tanda Bahwa Kamu Hanya Dijadikan Pelarian CintaKamu mungkin sudah yakin dan merasakan adanya masa depan yang lebih baik bersamanya, bahkan mungkin kamu benar-benar tulus dalam mencintainya. Namun ada satu pertanyaan yang mungkin mengganjal di hati dan pikiranmu “Benarkah si Dia mencintaimu dengan setulus hati atau malah kamu hanya dijadikan pelarian semata olehnya?”

Photo copyright from blog.run.com

Wajib Baca!! 5 Tanda Bahwa Kamu Hanya Dijadikan Pelarian Cinta

Terlebih lagi jika dia memiliki masa lalu yang terbilang cukup sulit untuk dilupakan. Bahkan terkadang seringkali kamu masih merasakan bahwa dia menyimpan baying-bayang seseorang yang dahulu pernah hadir dalam hidupnya. Hal ini jelas akan menambah keraguanmu atas dirinya.

Simak juga tips asmara lainnya disini.

Nah, untuk lebih pastinya sebaiknya kamu mengenali tanda-tanda bahwa kamu hanya dijadikan sebagai pelarian semata. Jangan sampai kamu menyesal pada akhirnya.

Dia Sering Membandingkanmu Dengan Seseorang

Setidaknya kamu mungkin mengetahui sosok seseorang atau mantan yang pernah bersama didalam hidupnya. Salah satu hal yang bisa menjadi tanda bahwa dia hanya menjadikanmu pelarian adalah kebiasaan membandingkan dirimu dengannya.

Bahkan dia beranggapan bahwa kamu kalah cantik atau memiliki banyak sekali kekurangan dibandingkan dengan mantannya. Atau mungkin dia seringkali memintamu untuk berubah dan mengikuti kebiasaan mantannya.

Kondisi ini jelas sangat menyedihkan ya ladies. Cinta yang tulus tidak akan mencampurinya dengan masa lalu.

Terlihat Sering Melamun

Secara selintas mungkin fisiknya bersama-sama dengan kamu ladies, namun ternyata pikirannya melayang-layang entah kemana. Bahkan saat bersama denganmu, dia akan terlihat sering sekali melamun. Kondisi tersebut sangat jelas bahwa ada sesuatu yang mengganggu pikirannya.

Yang aneh lagi, saat kamu bertanya ada apa dan kenapa, dia akan senantiasa mengelak dan tidak akan menjawab dengan jujur. Hal ini mungkin tidak hanya terjadi satu atau dua kali saja, namun akan sering terjadi.

Marah Tanpa Sebab

Ladies, tanda selanjutnya yang perlu kamu ketahui yaitu bahwa si dia sering marah tanpa sebab dan menjadi seseorang yang sangat sensitif. Bahkan jika disinggung tentang seseorang yang pernah ada di masa lalunya. Si dia seringkali marah tanpa sebab dan alasan yang jelas.

Lebih parahnya kamu seringkali dijadikan pelampiasan kemarahannya jika dia kesal terhadap sesuatu. Mungkin kamu akan dikambing hitamkan atas sebuah kejadian yang sebenarnya kamu tidak tahu apa-apa.

Membawamu Ke Tempat Kenangan Masa Lalunya

Si Dia tidak berusaha untuk menciptakan kenangan baru bersamamu, justru dia malah mengajakmu ke tempat-tempat yang menyimpan banyak kenangan dengan mantannya. Terkadang dia sesekali membahas dan menceritakan kejadian masa lalu dan sesekali terlihat menyesal.

Datang Ketika Butuh Saja

Yang terakhir ladies, dia baru mengabarimu ketika ada butuhnya saja. Setiap kali hadir dan menghubungimu pasti dia minta bantuan darimu. Namun setiap kali kamu membutuhkannya selalu saja dia menghindar dengan berbagai alasan. Miris sekali ya, jangan sampai terjadi pada dirimu. Menjadi pelampiasan cinta seseorang tentunya sangat menyakitkan. Sebaiknya berhati-hati untuk mulai berkomitmen.

Demikian informasi mengenai 5 tanda bahwa kamu hanya dijadikan pelarian cinta. Semoga bermanfaat ya, ladies.

Wednesday 15 February 2017

Trik dan Cara Menghilangkan Komedo Dengan Cepat

Trik dan Cara Menghilangkan Komedo Dengan CepatSelain jerawat, masalah lain yang sering muncul pada kulit bagian wajah yaitu komedo. Gangguan kulit yang satu ini mungkin akan sangat mengganggu penampilan dan kesehatan kulit. Seringkali komedo sulit untuk dihilangkan.


Photo copyright from boodlesrestaurant.com

Trik dan Cara Menghilangkan Komedo Dengan Cepat

Kulit yang berminyak dan pori-pori yang terbuka lebar menjadi salah satu hal yang menyebabkan komedo pada wajah. Gonta-ganti make up juga menjadi salah satu pemicu timbulnya komedo dan kebiasaan jarang membersihkan wajah akan semakin memperparah kondisi komedo.

Simak juga cara mengatasi komedo lainnya disini.

Diperlukan perawatan yang benar dan telaten untuk menghilangkan komedo pada kulit wajah. Sebaiknya Anda lebih memperhatikan kebersihan kulit wajah dan senantiasa rutin membersihkannya.

Berikut Ini Cara Menghilangkan Komedo Dengan Cepat

Jeruk Nipis

Salah satu cara alami untuk menghilangkan komedo yaitu dengan menggunakan jeruk nipis. Kandungan vitamin C yang sangat tinggi pada jeruk nipis berguna sebagai antioksidan yang mampu menghilangkan komedo pada kulit wajah.

Cara aplikasinya sangat mudah yaitu dengan menggunakan air perasan jeruk nipis pada wajah secara rutin. Oleskan air jeruk nipis pada bagian kulit yang terdapat komedo dan lakukan pijatan lembut, kemudian diamkan beberapa menit dan langkah terakhir bilas atau bersihkan wajah dengan air hangat.

Putih Telur

Perawatan selanjutnya yaitu dengan menggunakan putih telur. Penggunaan putih telur terbukti bisa menghilangkan komedo secara alami pada wajah. Kandungan asam amino dan protein pada putih telur memiliki kemampuan dalam menyempitkan dan mengecilkan pori-pori kulit.

Dengan begitu maka akan menekan produksi minyak pada bagian kulit wajah dan pertumbuhan komedo bisa diminimalisir. Selain itu, pada putih telur terdapat asam folat yang bisa membuat kulit wajah menjadi halus dan bersih.

Tomat

Selanjutnya bisa menggunakan tomat untuk menghilangkan komedo. Kandungan vitamin C dan E pada tomat sangat bermanfaat untuk memelihara kesegaran serta kebersihan kulit wajah. Vitamin tersebut berfungsi sebagai antioksidan yang senantiasa menghilangkan bakteri penyebab kerusakan pada kulit wajah.

Cara penggunaanya terbilang sangat mudah yaitu dengan cara dibuat masker. Tambahkan minyak zaitun dan aduk hingga rata, kemudian oleskan secara merata pada kulit wajah. Diamkan beberapa saat dan bersihkan. Lakukan hal ini secara rutin supaya kulit wajah bersih dan halus.

Lidah Buaya

Tanaman lidah buaya tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan rambut, namun lidah buaya juga bisa digunakan untuk memelihara kesehatan kulit wajah dan menghilangkan komedo secara alami. Kandungan mineral pada lidah buaya terbukti ampuh untuk memelihara kesehatan kulit wajah.

Caranya yaitu dengan mengoleskan daging lidah buaya pada bagian wajah secara merata. Diamkan beberapa saat dan bersihkan dengan air bersih. Lakukan cara ini secara rutin untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih dan terbebas dari adanya komedo.


Tuesday 14 February 2017

Tips Untuk Diet: Hindari Faktor Penyebab Kegagalan Dalam Diet

Tips Untuk Diet: Hindari Faktor Penyebab Kegagalan Dalam DietSetiap orang tentunya memiliki pandangan yang berbeda-beda terkait postur tubuh. Ada yang menyukai badan gemuk da nada juga yang ingin langsing. Disamping itu, karakter dan tipe berat badan memang bervariasi. Ada orang yang mudah gemuk da nada juga yang sebaliknya.

Photo copyright from womenshealthmag.com

Tips Untuk Diet: Hindari Faktor Penyebab Kegagalan Dalam Diet

Terkadang ada sebagian orang yang banyak makan tapi susah untuk gemuk. Di sisi lain ada orang tertentu yang porsi makannya sedikit namun dengan mudahnya berpengaruh pada berat badan. Hal ini tentunya kodrat setiap manusia. Banyak faktor penyebab terhadap berat badan seseorang seperti pengaruh hormone dan genetik.

Baca juga tips diet lainnya disini.

Pola hidup menjadi salah satu hal yang juga turut mempengaruhi berat badan seseorang. Jika pola hidup sehari-hari tidak dijaga maka kemungkinan untuk memiliki tubuh yang gendut akan Anda alami. Sedangkan jika rajin menjaga pola hidup dengan berolahraga dan mengkonsumsi makanan sehat maka berat badan ideal akan senantiasa Anda dapatkan.

Terlepas dari hal tersebut, dalam upaya untuk mendapatkan berat kbadan ideal biasanya banyak orang yang melakukan program diet. Dalam hal ini diet menjadi salah satu cara yang masih dianggap paling ampuh untuk menurunkan berat badan. Tapi terkadang banyak orang yang salah kaprah dan tidak telaten sehingga program tersebut tidak berhasil dan justru merugikan kesehatan.

Berikut Faktor Penyebab Kegagalan Dalam Menjalankan Diet:

Kurang Istirahat

Dalam menjalankan program diet sebaiknya Anda memperhatikan banyak hal. Salah satunya yaitu waktu untuk tidur. Penerapan pola hidup teratur menjadi salah satu kunci keberhasilan dalam diet. Usahakan untuk mencukupi waktu istirahat yaitu 7 hingga 8 jam per hari.

Waktu istirahat yang cukup akan membuat produksi hormone insulin menjadi stabil sehingga Anda tidak akan cepat merasa lapar. Dengan begitu maka pola makan menjadi lebih teratur.

Telat Makan

Diet bukan berarti tidak makan, akan tetapi diet adalah mengontrol pola makan. Selama Anda menjalankan program diet jangan sesekali melewatkan waktu makan apalagi waktu sarapan pagi. Telat makan menjadi salah satu faktor yang memicu kegagalan Anda dalam menjalankan diet.

Terapkan pola makan yang teratur setiap harinya dengan menu makanan sehat. Usahakan supaya jadwal makan setiap harinya konsisten dan tidak berubah-ubah. Dengan demikian maka dengan mudah berat badana akan turun.

Makan Berlebihan Setelah Olahraga

Permasalahan selanjutnya yang membuat diet Anda gagal yaitu balas dendam setelah melakukan kegiatan olahraga. Yang dimaksud disini yaitu makan berlebihan setalh olahraga. Tindakan tersebut memicu kenaikan berat badan bukan menurunkan berat badan.

Hal ini tentunya harus menjadi perhatian Anda yang sedang menjalankan program diet. Usahakan untuk mengontrol kebiasaan makan. Pola hidup sehat, teratur, konsisten dan kesabaran adalah kunci keberhasilan dalam upaya untuk mendapatkan berat badan yang ideal.

Sunday 12 February 2017

Cara Menghilangkan Jerawat Dari Es Batu Sampai Pasta Gigi, Ini Dia Caranya!

Cara Menghilangkan Jerawat Dari Es Batu Sampai Pasta Gigi, Ini Dia Caranya!Setiap wanita pasti menginginkan kulit wajah yang cantik dan mulus serta terhindar dari masalah jerawat. Hanya saja terkadang timbulnya jerawat tidak bisa dicegah. Nah, jika jerawat sudah muncul, maka harapan kita memiliki wajah yang cantik dan mulus bisa sirna seketika.

Photo copyright from makeupandbeauty.com 

Cara Menghilangkan Jerawat Dari Es Batu Sampai Pasta Gigi, Ini Dia Caranya!

Namun anda tidak perlu khawatir, ada beberapa cara mudah yang bisa anda pilih untuk menghilangkan jerawat yang membandel.

Baca juga cara mengatasi jerawat lainnya disini.

Dikutip dari laman listovativ.com, terdapat lima cara untuk menghilangkan jerawat dengan menggunakan bahan-bahan yang berada di rumah, bahan tersebut mulai dari es batu sampai pasta gigi. Ini dia bahan-bahan serta cara memanfaatkannya.

1.     Es Batu

Langkah pertama, oleskan es batu pada kulit yang berjerawat untuk menghilangkan minyak dan kotoran yang masih menempel di dalamnya. Jika anda kurang tahan dengan rasa dinginnya es batu, anda bisa melapisinya dengan kain terlebih dahulu, setelah itu baru oleskan ke bagian kulit wajah anda. Es batu bermanfaat untuk meredakan bengkak serta mengatasi kulit kemerahan.

2.     Jeruk Lemon

Anda hanya cukup mengambil kapas, setelah itu rendam dalam wadah yang sudah terisi air perasan jeruk lemon, selanjutnya oleskan ke area kulit yang berjerawat. Jeruk lemon berguna mengurangi produksi minyak berlebih, membunuh bakteri, mengatasi warna kemerahan pada kulit serta menghilangkan noda bekas jerawat.

3.     Madu

Kandungan antiseptik alami pada madu, ternyata ampuh menghilangkan jerawat, lho. Caranya, oleskan madu pada area kulit yang berjerawat, diamkan selama 15 sampai 20 menit, lalu bilas dengan air yang bersih.

4.     Baking Soda

hal yang harus anda lakukan untuk memanfaatkan baking soda yaitu, cukup campurkan baking soda dengan air perasan jeruk lemon, setelah itu oleskan pada permukaan kulit yang berjerawat. Baking soda berperan penting untuk menetralkan pH kulit serta mengontrol minyak berlebih pada kulit.

5.     Pasta Gigi

Pasta gigi atau odol ternyata memiliki kegunaan untuk mengatasi jerawat juga, lho. Hanya saja anda harus memilih pasta gigi yang berwarna putih tanpa ada campuran warna-warni lain. Caranya cukup mudah, anda hanya harus membersihkan dulu wajah anda dengan air hangat, lalu keringkan dengan handuk, setelah itu oleskan pasta gigi pada area yang berjerawat. Diamkan selama beberapa jam atau semalam, setelah itu bilas kembali dengan air hingga bersih.

Selain hal-hal diatas, anda juga tetap harus memperhatikan jenis kulit anda, ya. Saat pertama kali melakukan perawatan menggunakan bahan-bahan diatas untuk mengatasi jerawat, coba sedikit saja dulu kemudian lihat perkembangannya. Jika sudah menunjukkan gejala infeksi atau iritasi, segera hentikan penggunaannya, ya.

Demikian informasi mengenai cara menghilangkan jerawat dari es batu sampai pasta gigi, semoga bermanfaat, ya Ladies.

Friday 10 February 2017

Tips Tips Cinta: Agar Gebetan Nyaman Ngobrol Denganmu

Tips Tips Cinta: Agar Gebetan Nyaman Ngobrol DenganmuBertemu dengan gebetan terkadang menjadi hal yang sangat mendebarkan. Jantung tiba-tiba berdetak lebih cepat. Lidah jadi kaku mau bicara apa. Bahkan keringat dingin juga mendadak keluar. Kondisi ini mungkin pernah dialami oleh setiap orang dan tergolong hal yang normal.

Photo copyright from askmen.com

Tips Tips Cinta: Agar Gebetan Nyaman Ngobrol Denganmu

Ketika bertemu dengan orang yang kita sukai atau gebetan tentunya ingin tampil lebih baik dan pastinya nggak mau membuat dia bete atau bahkan ilfeel  akibat tingkah laku kita. Hal ini tentunya memerlukan ide kreatif kita sendiri untuk menghangatkan suasana.

Simak juga ragam tips asmara lainnya disini.

Nah, bagi kamu yang kebingungan sebaiknya simak tips berikut untuk membuat si dia nyaman ngobrol dengan kamu. Dijamin deh pasti kamu nggak akan merasa canggung atau mati gaya saat ngobrol dengan si dia. Yuk simak tips tips cinta berikut.

Tanyakan Kesibukannya

Cara basa-basi yang paling standar yaitu dengan menanyakan kesibukannya belakangan ini. Coba bertanya apa saja aktivitas yang saat ini sering dia lakukan. Langkah sederhana ini biasanya akan memunculkan obrolan yang panjang dan menarik. Dengan begitu maka kamu akan semakin terbiasa dan si dia nyaman untuk ngobrol.

Temukan Sesuatu Yang Menarik

Bersikaplah dengan tenang dan jangan panik. Mungkin sebelum mengajaknya ngobrol, kamu bisa terlebih dahulu mengamati dan menemukan sisi menarik dari dalam dirinya. Sebagai contohnya yaitu ponsel dia. Nah, dari benda tersebut kamu bisa memulai sebuah obrolan seperti “Ponselmu itu model terbaru ya, spesifikasinya gimana?” Pada intinya, kamu harus kreatif untuk menemukan hal-hal menarik yang akan memunculkan sebuah obrolan.

Sebuah Pujian

Setelah mengobrol panjang dan kamu mengetahui kesibukan dia, maka cobalah untuk memberinya pujian atas beberapa prestasi yang pernah dia lakukan. Pujian sudah pasti disukai oleh setiap orang. Dengan begitu maka akan tetap menjaga mood-nya. Namun, kamu juga harus berhati-hati dan jangan sampai menjurus kearah stalker ya.

Sedikit Mengomentari Isu Terbaru

Kamu juga bisa mengangkat topic seputar isu-isu terbaru yang sedang terjadi. Hal ini akan menjadi sebuah obrolan yang seru, terlebih lagi jika dia juga mengetahui isu tersebut tentunya akan semakin cocok dan obrolan semakin seru. Kondisi ini akan menyenangkan dan tidak membosankan.

Nah, itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk membuat si dia nyaman ngobrol denganmu. Yang terpenting kamu bisa menghangatkan suasana supaya kesannya tidak membosankan. Jangan sesekali membuat sebuah obrolan yang terlalu menjurus pada urusan pribadi.

Sebaiknya menciptakan obrolan yang sifatnya umum. Sebab jika urusan pribadi nantinya bisa saja dia merasa bete dan merasa tidak perlu membahas hal seperti itu. Dengan obrolan yang umum maka akan lebih leluasa.

Mengobrol dengan gebetan memang bikin deg-degan dan terkadang kehabisan kata-kata. Namun tetap usahakan untuk tetap tenang sehingga tidak terkesan membosankan.

Thursday 9 February 2017

Peneliti Menemukan Bahwa Vitamin B12 Penyebab Jerawat Susah Hilang, Benarkah?

Peneliti Menemukan Bahwa Vitamin B12 Penyebab Jerawat Susah Hilang, Benarkah?Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang sulit ditebak kapan datangnya. Seringkali jerawat datang di waktu yang penting, seperti pergi ke pesta, kumpul bersama teman lama atau pun saat hendak pergi bersama kekasih.

Photo copyright from ohealthyeah.com

Peneliti Menemukan Bahwa Vitamin B12 Penyebab Jerawat Susah Hilang, Benarkah?

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang disebabkan karena asupan makanan yang tidak teratur, kurangnya perhatian terhadap wajah serta faktor lingkungan kotor yang mengandung bakteri pemicu timbulnua jerawat. Hal ini tentu membuat anda jengkel serta kesal, bukan?

Cari tahu juga penyebab jerawat lainnya disini.

Banyak sekali informasi yang tersedia mengenai bagaimana cara menghilangkan jerawat. Berkaitan mengenai hal tersebut, dikutip dari laman dailymnail.co.uk sebuah studi menemukan suatu hal baru yang harus diketahui guna mengatasi jerawat.

Para ilmuan menemukan fakta bahwa vitamin B12 bisa mengubah aktivitas bakteri pada kulit yang kemudian dapat memicu timbulnya jerawat. Para ahli peneliti percaya bahwa penemuan itu mengarah pada pengobatan baru untuk masalah kulit yang satu ini serta bisa menjelaskan mengapa sebagian orang yang mengkonsumsi suplemen atau pil vitamin B12  rata-rata kulitnya berjerawat.

Sejauh ini sudah diketahui bahwa mengkonsumsi suplemen vitamin ini bisa menyebabkan munculnya jerawat, namun tidak ada seorang pun yang dapat menjelaskan fenomena janggal tersebut.

Hal ini disebabkan karena dari sekian banyak orang yang mengetahui fenomena ini, mereka hanya ingin segera mencari tahu cara yang tepat untuk mengatasinya sedangkan penyebabnya sendiri tidak mereka cari tahu.

Pemikiran tersebut perlu anda buang jauh-jauh, karena perawatan yang anda jalani akan percuma nantinya jika anda belum mengetahui secara pasti apa penyebab tumbuhnya jerawat di wajah atau area kulit lainnya.

Studi yang dilakukan oleh para peneliti baru-baru ini memecahkan misteri itu dengan menunjukan bahwa vitamin mengubah aktivitas metabolik dari bakteri kulit yang bertanggung jawab atas timbulnya jerawat, yaitu bakteri propionibacterium acnes.

Perlu diingat, walaupun studi penelitian mengatakan bahwa vitamin  B12 merupakan penyebab tumbuhnya jerawat, namun bukan berarti anda tidak akan mengkonsumsi vitamin B12 sama sekali.

Perlu anda ketahui bahwa vitamin B12 memiliki peran kunci dalam fungsi otak, system saraf serta pembentukan sel darah merah. Kekurangan vitamin ini bisa menyebabkan kelelahan dan kekurangan energy pada tubuh anda.

Namun jangan khawatir, solusi yang tepat untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengkonsumsi suplemen vitamin B12 dengan teratur dan tidak berlebihan. Dengan itu anda bisa menjaga kondisi tubuh tetap fit dan bugar sekaligus kulit anda setidaknya akan terhindar dari jerawat yang menjengkelkan.

Oke ladies, itulah informasi mengenai peneliti menemukan bahwa vitamin B12 penyebab jerawat susah hilang. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda.